UJIAN IW PERDANA DI PATI BERADA DI PPMU YAHYAWIYYAH





PATI, Sejak tanggal 14,15 hingga 16 Maret 2020, PP. Miftahul Ulum Yahyawiyyah melaksanakan IW (Imtihan Wathoni) bersama dengan Pesantren berbasis PDF (Pendidikan Diniyyah Formal) SeIndonesia. IW sesungguhnya adalah kegiatan evaluasi yang sama dengan UN (Ujian Nasional) yang dilaksanakan oleh Kementerian Agama bagi pondok pesantren yang mengikuti Program PDF. MU Yahyawiyyah adalah salah satu pesantren yang mengikuti PDF dengan nama Addahlaniyyah.

Kegiatan IW dimulai dari pukul jam 08.00 wib dengan agenda menyambut pengawas dari Kemenag Pusat dan dilanjutkan Apel pagi untuk mempersiapkan semua santri yang akan mengikuti ujian tersebut. Pembina apel yang langsung dilakukan oleh Pengawas Pusat itu menyebut bahwa kegiatan IW ini sesungguhnya adalah untuk meningkatkan aset Dua U (2U) yaitu Ulama yang Umara' yang diharapkan bisa timbul dari dunia Pesantren.

Dengan adanya IW ini -menurut Bapak Wi, pengawas tersebut- semua santri jangan sedih, gentar dan takut akan ketinggalan zaman. Mengapa? Karena hasil dari IW dengan adanya ijazah kelulusannya itu akan bisa dijadikan formalitas yang sama dengan Pendidikan Formal lainnya setingkat Aliyah, SMK dan SMA.

Pengawas juga menyampaikan bahwa Ijazah tersebut bisa digunakan untuk sekolah Kebidanan, Kepolisian, bahkan tentara dan sekolah ansih umum lainnya. Ini semua diupayakan oleh Kementerian Agama agama posisi Pondok Pesantren di Indonesia mendapatkan legalitas yang sama dengan kegiatan pendidikan formal lainnya.

Terakhir beliau menyampaikan bahwa Pesantren Miftahul Ulum sudah selayaknya untuk mengikuti Program Pendidikan Kemenag yang lebih tinggi. Tepatnya adalah Ma'had Aly. Kemudian setelah Apel pagi, para peserta melanjutkan kegiatan Ujian dengan tim Pengawas dari Satuan Pendidikan Diniyyah Formal Addahlaniyyah.

Untuk lebih lengkapnya bisa dilihat di channel youtube kami:


Jangan lupa subscribe dan like kami di Channel Youtube Yahyawiyyah Berikut Ini.